Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jember (FISIP UNEJ) kembali menggelar upacara yudisium Program Pascasarjana, Program Sarjana dan Program Diploma III pada Jum’at 30 Agustus 2024 bertempat di Aula FISIP UNEJ. Acara yang berlangsung khidmat ini menandai berakhirnya perjuangan akademik para mahasiswa dan menjadi tonggak awal bagi mereka untuk memasuki dunia kerja. Dalam yudisium kali ini, sejumlah 75 mahasiswa dari berbagai Jurusan dan Prodi. dinyatakan lulus.

Yudisium kali ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, namun juga ajang untuk mengapresiasi prestasi para mahasiswa. Sejumlah wisudawan berhasil meraih berbagai prestasi akademik maupun non-akademik selama masa studi. Prestasi mereka menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya. Berikut nama mahasiswa berprestasi pada gelaran Yudisium kali ini:

LULUSAN TERBAIK PROGRAM SARJANA (S-1) TINGKAT FAKULTAS

Nama    : Syafiq Hilmi

Nomor Induk Mahasiswa : 200910101152

J u r u s a n : Ilmu Hubungan Internasional

Program Studi : Hubungan Internasional

Indeks Prestasi Kumulatif : 3,95 (tiga koma Sembilan lima)

Lama Studi : 3 tahun 8 bulan 23 hari

Predikat : Dengan Pujian

LULUSAN TERBAIK PROGRAM DIPLOMA TIGA (S-0) TINGKAT FAKULTAS

Nama : Warda Ayu Berliana Nafis

Nomor Induk Mahasiswa : 210903102011

J u r u s a n : Ilmu Administrasi

Program Studi : Diploma III Usaha Perjalanan Wisata

Indeks Prestasi Kumulatif : 3,97 (tiga koma sembilan tujuh)

Lama Studi : 2 tahun 9 bulan 19 hari

Predikat : Dengan Pujian

LULUSAN TERCEPAT PROGRAM SARJANA (S-1) TINGKAT FAKULTAS

Nama : Elisabeth Pricillia Sitompul

Nomor Induk Mahasiswa : 200910201050

J u r u s a n : Ilmu Administrasi

Program Studi : Administrasi Negara

Indeks Prestasi Kumulatif : 3,80 (tiga koma delapan nol)

Lama Studi : 3 tahun 7 bulan 17 hari

Predikat : Dengan Pujian

LULUSAN TERCEPAT PROGRAM DIPLOMA TIGA (S-O) TINGKAT FAKULTAS

Nama : Sofina Adwitia Ramadhani

Nomor Induk Mahasiswa : 2109O3102055

Jurusan : Ilmu Administrasi

Program Studi : Diploma III Usaha Perjalanan Wisata

Indeks Prestasi Kumulatif : 3,86 (tiga koma delapan enam)

Lama Studi : 2 tahun 8 bulan 2l han

Predikat : Dengan Pujian

Pada kesempatan kali ini juga dihadirkan alumni sebagai orator yakni Wijayanti, S.Sos., M.AP yang saat ini berprofesi sebagai Creative DPR RI Expert. Suasana haru menyelimuti ruang sidang Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jember saat pelaksanaan yudisium. Para wisudawan terlihat sumringah saat nama mereka dipanggil satu per satu untuk menerima ijazah. Tidak sedikit dari mereka yang didampingi oleh orang tua dan keluarga tercinta. Yudisium kali ini menjadi bukti nyata bahwa perjuangan tak kenal lelah selama masa perkuliahan akhirnya membuahkan hasil. Selamat kepada seluruh wisudawan!