Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember menyelenggarakan kegiatan pendampingan penulisan artikel pada jurnal terindeks Scopus atau WOS. Kegiatan yang bertajuk “PENINGKATAN PUBLIKASI DOSEN FISIP UNIVERSITAS JEMBER PADA JURNAL INTERNASIONAL BEREPUTASI TERINDEKS SCOPUS ATAU WEB OF SCIENCE (WOS)” sebagai kegiatan perdana yang diharapkan mampu meningkatkan produktifitas artikel Scopus bagi dosen FISIP Universitas Jember.

Rangkaian kegiatan yang berlangsung selama 3 hari ini, mulai tanggal 29-31 Mei 2024 di Kampus Jubung Universitas Jember, sesuai dengan beberapa aspek sebagai berikut, yaitu:

  1. Bahwa kegiatan pelatihan ini sebagai tindak lanjut dari hasil pemeringkatan yang telah dilakukan LP2M Universitas Jember yang menunjukan FISIP dan FASILKOM berada pada urutan terbawah bagi dosen yang memiliki ID Scopus dan menulis artikel pada jurnal terindeks Scopus;
  2. Jumlah artikel pada jurnal internasional terindeks Scopus yang ditargetkan kepada FISIP Universitas Jember pada tahun ini mencapai kurang lebih 51 dokumen;
  3. Terdapat ketimpangan jumlah dokumen Scopus yang mencapai 111 dokumen dari 78 dosen FISIP Universitas Jember, yaitu sebanyak 61 dokumen Scopus berasal dari Program Studi Ilmu Hubungan Internasional, sedangkan sebanyak 49 dokumen Scopus terbagi kedalam 8 program studi lainnya;
  4. Hipotesis awal kami yaitu lemahnya produktifitas yang dipengaruhi oleh kurangnya pemahaman dalam penulisan artikel pada jurnal internasional terindeks Scopus, estimasi kebutuhan biaya yang besar dari proses penulisan sampai submission, ketidaksabaran dalam penulisan artikel dan revisi, kurangnya informasi jurnal bereputasi dan jurnal discontinue, serta berbagai permasalahan yang lain;

Dalam kesempatan ini, jumlah dosen yang terlibat dalam kegiatan pelatihan ini mencapai kurang lebih 30 orang, dengan jumlah artikel mencapai 35 artikel. Sedangkan jumlah fasilitator dalam kegiatan ini mencapai 11 orang, terdiri dari fasilitator internal FISIP berjumlah 6 orang dan 4 orang fasilitator LP2M Universitas Jember.

Proses pendampingan penulisan artikel terindeks Scopus, dimulai pukul 8 pagi sampai 9 malam. Hal ini sebagai bentuk nyata keseriusan FISIP Universitas Jember dalam upaya meningkatkan publikasi ilmiah. Kegiatan ini sebagai langkah awal yang positif dalam membangun paradigma penulisan artikel terindeks Scopus bagi Civitas Akademika FISIP Universitas Jember.

Sesuai dengan hasil rapat koordinasi awal dengan para fasilitator, bahwa kegiatan pendampingan ini akan terus dilanjutkan secara informal oleh masing-masing pendamping sampai artikel terbit pada jurnal terindeks Scopus. Dengan time line submit pada jurnal terindeks Scopus pada Bulan September 2024 ini.

Kegiatan ini harapannya dapat menjadi momentum bagi semua dosen FISIP untuk saling berempati, melakukan tindakan nyata, sodakoh ilmu kepada kolega, meningkatkan silahturahmi, mengintensifkan komunikasi, saling mendukung serta menciptakan semangat gotong royong publikasi, dalam mewujudkan FISIP yang kita cintai ini menjadi Terkemuka.

FISIP CUP 2025: Ajang Bergengsi Futsal Antar Program Studi

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember kembali menggelar event tahunan FISIP CUP 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Futsal FISIP dan akan mempertemukan tim futsal dari berbagai program studi dan jurusan di...

FISIP Kirimkan 5 Mahasiswa Terbaik untuk Seleksi Satgas PPKPT

Menindaklanjuti surat nomor 158/SatgasPPKPT-UNEJ/02/2025 tanggal 20 Februari 2025 perihal Permohonan Perwakilan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember telah mengirimkan daftar nama perwakilan mahasiswa yang akan mengikuti seleksi anggota...

Revitalisasi Demokrasi: KPUM FISIP Sosialisasi Pemilu Raya 2025

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember (UNEJ) menggelar sosialisasi Pemilu Raya 2025 dengan tema "Revitalisasi Demokrasi". Acara yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) FISIP UNEJ ini bertujuan untuk meningkatkan...

FISIP Universitas Jember Gelar Workshop RKT 2025, Fokus pada Pengembangan Inovasi

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember menggelar Workshop Rapat Kerja Tahunan (RKT) 2025 pada tanggal 27 Februari 2025 di Ruang Internasional. Acara ini dihadiri oleh seluruh pimpinan fakultas, ketua program studi, dosen pada tim task force...

Monev MBKM FISIP UNEJ: Evaluasi dan Perbaikan Demi Kualitas Pembelajaran

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember bekerjasama dengan LP3M Universitas Jember menggelar kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk semester gasal 2024/2025. Kegiatan ini bertujuan untuk...

SMAN 1 Sukosari Bondowoso Tingkatkan Wawasan Siswa Study to Campus ke FISIP

Sebanyak 12 siswa dari SMAN 1 Sukosari, Bondowoso, melakukan kunjungan edukatif ke Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember (UNEJ) dalam rangka program kokurikuler "Study to Campus". Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan wawasan lebih luas...

Workshop Rapat Kerja Tahunan (RKT) 2025 FISIP Universitas Jember

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember menggelar Workshop Rapat Kerja Tahunan (RKT) 2025 pada tanggal 27 Februari 2025 di Ruang Internasional, FISIP, Universitas Jember. Acara ini dihadiri oleh seluruh pimpinan fakultas, ketua jurusan, ketua...

Program Studi Hubungan Internasional Luncurkan Jurnal Ilmiah Perdana

Program Studi Hubungan Internasional (HI), FISIP, Universitas Jember resmi meluncurkan jurnal ilmiah perdana mereka yang diberi nama "Indo-Pacific Journal of Soft Power (IPJSP)". Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 24-26 Februari 2025, bertempat di Ruang Sidang,...

PT. Wahana Pronatural, Tbk Jalin Kerja Sama dengan FISIP UNEJ

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember (UNEJ) memperkuat jalinan kerja sama dengan dunia industri melalui penandatanganan Memorandum of Agreement (MOA) bersama PT. Wahana Pronatural, Tbk. Acara penandatanganan ini berlangsung di Ruang...

Ujian Terbuka Doktor Prodi S3 Ilmu Administrasi Zaki Al Mubarok, S.Pd.I., M.Si.

Program Studi Doktor Ilmu Administrasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jember (UNEJ) menggelar ujian terbuka disertasi atas nama Zaki Al Mubarok, S.Pd.I.,M.Si. pada hari Selasa, 25 Februari 2025 di Aula FISIP UNEJ. Disertasi yang diangkat...